Monday, 2 January 2012

Jalan-Jalan ke Pulau Boneka Berhantu di Meksiko

Apakah kawan-kawan pernah menonton film horror yang menceritakan kisah boneka hidup bernama Chucky yang gemar membunuh mangsa-mangsanya dengan sadis?? Lalu apakah teman-teman penasaran bagaimana rasanya dikelilingi boneka angker yang pastinya bakal membuat bulu kuduk berdiri?  Nah pada artikel ini kita akan membahas objek wisata potensial yang dapat mewujudkan mimpi buruk tersebut. Namanya adalah “La Isla de la Munecas” atau dalam Bahasa Indonesia diartikan sebagai “Pulau Boneka.”

Lokasi objek wisata yang satu ini tidak jauh dari Mexico City, mungkin hanya terletak beberapa puluh kilometer dari selatan ibukota. Untuk mendatangi pulau tersebut, kita harus menggunakan sejenis tongkang, maklum saja karena ‘pulau’ ini memang benar-benar pulau karena memang dikelilingi jaringan kanal yang memisahkannya dengan mainland Meksiko. Wah jadi kita ga bisa kabur dengan mudah donk kalau sudah menginjakkan kaki di sana! Hehehe...

Legenda Pulau Boneka Menyeramkan

Menurut masyarakat lokal, pulau ini memang diliputi takhayul dan misteri. Konon seorang petapa bernama Don Julian Santana pernah mendiami pulau tersebut seorang diri selama lima puluh tahun. Don Julian pernah bercerita bahwa ia dihantui oleh hantu seorang gadis kecil yang meninggal di salah satu kanal di pulau tersebut. Sejak itulah Don Julian mengumpulkan berbagai boneka dan menyebarkannya di sekitar rumahnya untuk menyenangkan arwah gadis itu agar tidak mengganggunya lagi.

 
Namun sepertinya masalahnya tidak selesai sampai di sana, entah kenapa Sang Don begitu berambisi untuk mengumpulkan sebanyak mungkin boneka, ia bahkan meninggalkan pulaunya untuk memulung boneka-boneka bekas yang dibuang oleh warga hingga menukar sayur-mayur yang ia tanam sendiri di sekitar rumahnya untuk dibarter dengan boneka. Pada saat itu pula petapa tua ini semakin paranoid dan akan mengusir orang-orang yang berani mendekati pulaunya. 

Wisata ke Luar Angkasa Yuk!

Kira-kira wisata apa ya yang akan menarik minat orang super kaya yang tentunya sudah pernah menikmati berbagai objek wisata mewah dari seluruh dunia? Bila kita sudah pernah liburan ke France Riviera, Bermain ski hingga puas di pegunungan Alpen (Verbier, Swiss), hingga sekadar menikmati resor bintang lima di Malibu nan eksotis, tempat apa lagi yang akan menarik minat kita ya??

Hmm, mungkin bagi sebagian manusia super rich yang juga super eksentrik, destinasi wisata super mewah dengan berbagai layanan kelas satunya sudah mulai menjemukan. Sehingga banyak dari mereka mulai melirik objek wisata yang hanya dikenal dengan kehampaan dan luasnya yang mendekati infinity; luar angkasa.
Bumi dilihat dari Satelit
Sebagian dari teman-teman mungkin sudah mengetahui wisata ke luar sudah dimulai sejak awal tahun 200-an. Namun untuk mengetahui apa saja service yang diberikan dan siapa saja yang berencana melakukannya, ikuti terus posting saya yang satu ini . . .

Saat ini masih sedikit sekali perusahaan yang menyediakan tur ke luar angkasa, salah satu perusahaan yang biasa kita dengar adalah Space Adventures yang berkantor pusat di Virginia, Amerika Serikat. Direncanakan pada tahun 2013 nanti Space Adventures akan kembali mengadakan tur ke luar angkasa lho, sebelumnya mereka telah mengadakan perjalanan serupa pada tahun 2001 dan 2008. Mungkin ini juga ya yang membuat wisata ke luar angkasa menjadi sangat eksklusif dan mahal, karena untuk saat ini Space Adventures masih membutuhkan persiapan bertahun-tahun untuk merencanakan tur sekompleks ini. 
Space Adventures merupakan salah satu perusahaan yang melayani wisata luar angkasa
Betapa tidak, begitu banyak hal yang perlu direncanakan. Mulai dari pesawat antariksanya, latihan dan kursus astronot untuk wisatawan, hingga pemesanan stasiun ruang angkasa untuk dikunjungi selama darmawisata.

Sunday, 1 January 2012

Pemenang Bali Best Brand Award 2011

Hei guys,

Sesuai dengan janji saya pada posting-an berita Bali Best Brand Award terdahulu, berikut ini pemenang dari masing-masing kategori yang terdapat pada Bali Best Brand Award 2011. Mohon maaf karena saya belum bisa menampilkan semua pemenang dari setiap kategori yang ada. Hal ini disebabkan situs Bali Best Brand Award mengalami gangguan dan beritanya rada susah dicari pake search engine sih.
By the way, kampus saya STMIK STIKOM Bali terpilih menjadi The Best Campus lho!! Wah wah selamat ya! STIKOM Bali memang Always The First deh!
Ok, berikut ini para pemenang dari sebagian kategori yang sudah saya ketahui :

1. Best Beauty Clinic


 
2. Best Souvenir Centers


 
3. Best Shipping Company (Cargo)


 
4. Best Rent Car Company